Sabtu, 28 Agustus 2010

Video Fisika: Eureka! Episode 30 - Radiation Spectrum

Spektrum elektromagnetik adalah rentang semua radiasi elektromagnetik yang mungkin. Spektrum elektromagnetik dapat dijelaskan dalam panjang gelombang, frekuensi, atau tenaga per foton. Spektrum ini secara langsung berkaitan (lihat juga tabel dan awalan SI):
  • Panjang gelombang dikalikan dengan frekuensi ialah kecepatan cahaya: 300 Mm/s, yaitu 300 MmHz
  • Energi dari foton adalah 4.1 feV per Hz, yaitu 4.1μeV/GHz
  • Panjang gelombang dikalikan dengan energy per foton adalah 1.24 μeVm
Spektrum elektromagnetik dapat dibagi dalam beberapa daerah yang terentang dari sinar gamma gelombang pendek berenergi tinggi sampai pada gelombang mikro dan gelombang radio dengan panjang gelombang sangat panjang.

Dalam video berikut dapat kita lihat apa yang dimaksud dengan konduksi panas ini. Eureka! telah mengemas konsep fisika ini dalam bentuk animasi kartun yang menarik.



Postingan ini berisi video pembelajaran fisika yang seru dan menarik. Untuk download, sahabat harus mendownloadnya langsung ke youtube. Atau jika kesulitan untuk mendownloadnya, budakfisika menyediakan layanan pesanan paket CD video Fisika. klik disini.

Rabu, 25 Agustus 2010

Bahan Ajar Fisika: Dinamika Gerak

Kelas:X
Semester:1

Isi materi:
Sofware Bahan ajar ini bersifat tutorial (mandiri), membahas tentang Dinamika Newton dan penerapannya pada kesetimbangan benda titik, serta analisis gaya pada benda GLBB dilengkapi dengan soal dan pembahasan. Bahan ajar ini diakhiri dengan uji kompetensi/evaluasi.

Standar Kompetensi:
2. Menerapkan konsep dan prinsip dasar kinematika dan dinamika benda titik

Kompetensi Dasar:
2.3. Menerapkan Hukum Newton sebagai prinsip dasar dinamika untuk gerak lurus, gerak vertikal, dan gerak melingkar beraturan

Indikator:
Mendiskripsikan dan memformulasikan hukum I Newton
Mendiskripsikan dan menganalisis hukum II Newton
Mendiskripsikan dan menganalisis hukum III Newton
Mendiskripsikan gaya normal
Mendiskripsikan dan gaya gesek (pengayaan)
Menerapkan Hukum-hukum Newton yang bekerja pada benda
Pembuat:
Aris Hendaris, S.Pd
SMAN 2 Cirebon

Keterangan
  1. Untuk download file ini klik disini. Sebelum download Anda harus mendaftar terlebih dahulu sebagai anggota. 
  2. Jika Anda kesulitan dalam mendownload file, tersedia layanan dari budakfisika. klik disini.

Minggu, 22 Agustus 2010

Video Fisika: Eureka! Episode 29 - Radiation Waves

Dalam fisika, radiasi mendeskripsikan setiap proses di mana energi bergerak melalui media atau melalui ruang, dan akhirnya diserap oleh benda lain. Orang awam sering menghubungkan kata radiasi ionisasi (misalnya, sebagaimana terjadi pada senjata nuklir, reaktor nuklir, dan zat radioaktif), tetapi juga dapat merujuk kepada radiasi elektromagnetik (yaitu, gelombang radio, cahaya inframerah, cahaya tampak, sinar ultra violet, dan X-ray), radiasi akustik, atau untuk proses lain yang lebih jelas. Apa yang membuat radiasi adalah bahwa energi memancarkan (yaitu, bergerak ke luar dalam garis lurus ke segala arah) dari suatu sumber. geometri ini secara alami mengarah pada sistem pengukuran dan unit fisik yang sama berlaku untuk semua jenis radiasi. Beberapa radiasi dapat berbahaya.

Dalam video berikut dapat kita lihat apa yang dimaksud dengan radiasi panas ini. Eureka! telah mengemas konsep fisika ini dalam bentuk animasi kartun yang menarik.



Postingan ini berisi video pembelajaran fisika yang seru dan menarik. Untuk download, sahabat harus mendownloadnya langsung ke youtube. Atau jika kesulitan untuk mendownloadnya, budakfisika menyediakan layanan pesanan paket CD video Fisika. klik disini.

Kamis, 19 Agustus 2010

Bahan Ajar Fisika: Gerak Melingkar

Kelas: X
Semester: 1

Isi materi:
Sofware Bahan ajar ini bersifat tutorial (mandiri), membahas tentang gerak melingkar dilengkapi dengan simulasi, soal dan pembahasan. Bahan ajar ini diakhiri dengan uji kompetensi.

Standar Kompetensi:
2. Menerapkan konsep dan prinsip dasar kinematika dan dinamika benda titik.

Kompetensi Dasar:
2.2. Menganalisis besaran fisika pada gerak melingkar dengan laju konstan

Indikator:
Mengidentifikasi besaran frekuensi, frekuensi sudut, periode, dan sudut tempuh yang terdapat pada gerak melingkar dengan laju konstan.
Menerapkan prinsip roda-roda yang saling berhubungan secara kualitatif
Menganalisis besaran yang berhubungan antaran gerak linier dan gerak melingkar pada gerak menggelinding dengan laju konstan
Pembuat:
Nur Syamsudin, S.Pd
SMAN 2 Purbalingga

Keterangan:
  1. Untuk download file ini klik disini. Sebelum download Anda harus mendaftar terlebih dahulu sebagai anggota.
  2. Selain itu tersedia pula materi ini dalam bentuk pdf. download disini.   
  3. Jika Anda kesulitan dalam mendownload file, tersedia layanan dari budakfisika. klik disini.
 

Selasa, 17 Agustus 2010

Bahan Ajar Fisika SMA: Kelas X

budakfisika menyediakan bahan ajar bagi guru atau bisa digunakan bagi siswa yang ingin memperluas pengetahuannya untuk tingkat SMA kelas X. Bahan ajar ini bersumber dari Pusat Sumber Belajar dan disediakan secara gratis. Bagi yang sudah tidak sabar, silahkan dipilih materinya yang telah disusun sesuai dengan tiap-tiap kompetensi dasar.

Semester 1
1.1 Mengukur besaran fisika (massa, panjang, waktu). Download
1.2 Melakukan penjumlahan vektor. Download

2.1 Menganalisis besaran fisika pada gerak dengan kecepatan dan percepatan konstan. Download
2.2 Menganalisis besaran fisika pada gerak melingkar dengan laju konstan. Download
2.3 Menerapkan Hukum Newton sebagai prinsip dasar dinamika untuk gerak lurus, gerak vertikal, dan gerak melingkar beraturan. Download

Semester 2
3.1 Menganalisis alat-alat optik secara kualitatif dan kuantitatif.
3.2 Menerapkan alat-alat optik dalam kehidupan sehari-hari

4.1 Menganalisis pengaruh kalor terhadap suatu zat. Download
4.2 Menganalisis cara perpindahan kalor. Download
4.3 Menerapkan asas Black dalam pemecahan masalah. Download

5.1 Memformulasikan besaran-besaran listrik rangkaian tertutup sederhana (satu loop). Download
5.2 Mengidentifikasi penerapan listrik AC dan DC dalam kehidupan sehari-hari. Download
5.3 Menggunakan alat ukur listrik. Download

6.1 Mendeskripsikan spektrum gelombang elektromagnetik. Download
6.2 Menjelaskan aplikasi gelombang elektromagnetik pada kehidupan sehari-hari. Download

Bahan Ajar Fisika

budakfisika menyediakan bahan ajar bagi guru atau bisa digunakan bagi siswa yang ingin memperluas pengetahuannya. Bahan ajar ini disediakan secara gratis. Bagi yang sudah tidak sabar, silahkan dipilih materinya yang telah disusun sesuai dengan tiap-tiap satuan pendidikan.

Satuan Pendidikan : SMP
  1. Kelas VII
  2. Kelas VIII
  3. Kelas IX
 Satuan Pendidikan : SMA
  1. Kelas X
  2. Kelas XI
  3. Kelas XII

Senin, 16 Agustus 2010

Video Fisika: Eureka! Episode 28 - Heat as Energy

Panas, bahang, atau kalor adalah energi yang berpindah akibat perbedaan suhu. Satuan SI untuk panas adalah joule. Panas bergerak dari daerah bersuhu tinggi ke daerah bersuhu rendah. Setiap benda memiliki energi dalam yang berhubungan dengan gerak acak dari atom-atom atau molekul penyusunnya.

Energi dalam ini berbanding lurus terhadap suhu benda. Ketika dua benda dengan suhu berbeda bergandengan, mereka akan bertukar energi internal sampai suhu kedua benda tersebut seimbang. Jumlah energi yang disalurkan adalah jumlah energi yang tertukar. Kesalahan umum untuk menyamakan panas dan energi internal. Perbedaanya adalah panas dihubungkan dengan pertukaran energi internal dan kerja yang dilakukan oleh sistem. Mengerti perbedaan ini dibutuhkan untuk mengerti hukum pertama termodinamika.

Dalam video berikut dapat kita lihat apa yang dimaksud dengan energi panas  Eureka! telah mengemas konsep fisika ini dalam bentuk animasi kartun yang menarik.



Postingan ini berisi video pembelajaran fisika yang seru dan menarik. Untuk download, sahabat harus mendownloadnya langsung ke youtube. Atau jika kesulitan untuk mendownloadnya, budakfisika menyediakan layanan pesanan paket CD video Fisika. klik disini.

Jumat, 13 Agustus 2010

Bahan Ajar Fisika: GLB dan GLBB

Kelas:X
Semester:1

Isi materi:
Bahan Ajar ”Kinematika” dikemas sebagai Media Presentasi Pembelajaran. Bahan ajar ini merupakan media yang dapat digunakan guru dalam proses pembelajaran di kelas. Berisi tentang gerak dengan kecepatan dan percepatan konstan.

Standar Kompetensi:
2. Menerapkan konsep dan prinsip dasar kinematika dan dinamika benda titik.

Kompetensi Dasar:
2.1 Menganalisis besaran-besaran fisika pada gerak dengan kecepatan dan percepatan konstan.

Indikator:
Mendefinisikan pengertian gerak.
Membedakan jarak dan perpindahan
Membedakan kecepatan rata-rata dan kecepatan sesaat
Menyimpulkan karakteristik gerak lurus beraturan (GLB) melalui percobaan dan pengukuran besaran-besaran terkait
Menyimpulkan karakteristik gerak lurus berubah beraturan (GLBB) melalui percobaan dan pengukuran besaran-besaran terkait
Membedakan percepatan rata-rata dan percepatan sesaat
Menerapkan besaran-besaran fisika dalam GLB dan GLBB dalam bentuk persamaan dan menggunakannya dalam pemecahan masalah
Pembuat:
Drs. U. Rachmat
SMAN 1 Jakarta

Keterangan:
  1. Untuk download file ini klik disini. Sebelum download Anda harus mendaftar terlebih dahulu sebagai anggota. 
  2. Selain itu tersedia pula materi ini dalam bentuk pdf. download disini.  
  3. Jika Anda kesulitan dalam mendownload file, tersedia layanan dari budakfisika. klik disini.

Selasa, 10 Agustus 2010

Video Fisika: Eureka! Episode 27 - Convection

Konveksi adalah gerakan molekul dalam fluida (cair dan gas). Hal ini tidak dapat terjadi dalam zat padat, karena baik arus massal atau difusi signifikan dapat terjadi dalam zat padat. Konveksi merupakan salah satu cara utama perpindahan panas dan perpindahan massa. panas dan perpindahan massa konvektif terjadi melalui kedua difusi - Brown gerakan acak partikel individu dalam cairan - dan dengan adveksi, di mana materi atau panas diangkut oleh gerakan besar-besaran terhadap arus di fluida.

Dalam video berikut dapat kita lihat apa yang dimaksud dengan perpindahan panas secara konveksi  ini. Eureka! telah mengemas konsep fisika ini dalam bentuk animasi kartun yang menarik.



Postingan ini berisi video pembelajaran fisika yang seru dan menarik. Untuk download, sahabat harus mendownloadnya langsung ke youtube. Atau jika kesulitan untuk mendownloadnya, budakfisika menyediakan layanan pesanan paket CD video Fisika. klik disini.

Sabtu, 07 Agustus 2010

Bahan Ajar Fisika: Penjumlahan Vektor

Kelas: X
Semester: 1

Isi Materi:
Bahan ajar ini menjelaskan cara menjumlahkan vektor. Dengan memaparkan berbagai contoh soal mengenai cara menjumlahkan vektor.

Standar Kompetensi:
1. Menerapkan konsep besaran fisika dan pengukuran

Kompetensi Dasar:
1.2. Melakukan penjumlahan vektor

Indikator:
Menjumlahkan vektor dengan metode jajargenjang
Menjumlahkan vektor dengan metode poligon
Menjumlahkan vektor dengan cara grafis
Menjumlahkan vektor dengan cara analisis
Pembuat:
Suwito, M.Pd
SMAN 1 Kasihan Bantul

Keterangan:
  1. Untuk download file ini klik disini. Sebelum download Anda harus mendaftar terlebih dahulu sebagai anggota.
  2. Jika Anda kesulitan dalam mendownload file, tersedia layanan dari budakfisika. klik disini.
 

Rabu, 04 Agustus 2010

Video Fisika: Eureka! Episode 26 - Buoyancy

Sebagai gaya dorong (Fd) dimaksudkan berat yang "hilang", yang dialami sebuah benda bila benda tersebut diletakkan di atas air. Besar suatu gaya dorong adalah sama besarnya dengan jumlah suatu cairan yang ditekan oleh benda tersebut. Atau dengan kata lain, gaya dorong tergantung dari massa jenis cairan tersebut dan volumenya, sedangkan gaya tekan ke bawah oleh benda di air juga tergantung massa jenis benda tersebut serta volumenya. Dimana arah gaya dorong ke atas sedangkan berat benda (G) yang menekan cairan ke bawah sesuai arah gravitasi. Percepatan (a) yang dilakukan cairan yang ditekan sama besarnya dengan percepatan gravitasi (g), sehingga yang memainkan peranan apakah suatu benda mengapung, melayang, atau tenggelam adalah massa jenis benda dan zat cair serta volume benda dan zat cair. Sesuai hukum Archimedes maka dapat kita katakan ada 3 hal yang dapat terjadi:
  • Mengapung bila G< Fd, massa jenis benda tersebut < massa jenis cairan 
  • Melayang bila G=Fd, massa jenis benda tersebut = massa jenis cairan 
  • Tenggelam bila G>Fd, massa jenis benda tersebut > massa jenis cairan.
Dalam video berikut dapat kita lihat apa yang dimaksud dengan proses memgapung yang merupakan aplikasi dari prinsip Archimedes. Eureka! telah mengemas konsep fisika ini dalam bentuk animasi kartun yang menarik.



Postingan ini berisi video pembelajaran fisika yang seru dan menarik. Untuk download, sahabat harus mendownloadnya langsung ke youtube. Atau jika kesulitan untuk mendownloadnya, budakfisika menyediakan layanan pesanan paket CD video Fisika. klik disini.